ya, kali ini saya akan memposting tentang Kebutuhan Untuk Meningkatkan Teknik Produksi Dan Menghemat Biaya.
Tujuan utama dari manufaktur dan manajemen operasi adalah untuk menyediakan produk dan jasa berkualitas tinggi secara instan sebagai respons terhadap permintaan pelanggan. Seperti yang kita tekankan di sepanjang buku ini, organisasi tradisional sama sekali tidak dirancang untuk menjadi begitu responsif terhadap pelanggan. Alih-alih, mereka dirancang untuk membuat barang secara efisien (dengan murah). Ide dari produksi massal adalah untuk membuat berbagai produk yang terbatas dalam dalam jumlah besar dengan biaya yang sangat rendah.
Selama bertahun-tahun, biaya rendah sering mengorbankan kualitas dan fleksibilitas. Lagi pula, para pemasok tidak selalu mengirim ketika mereka mengatakan mereka akan mengirim. Jadi, para pemanufaktur harus memiliki banyak persediaan bahan mentah dan komponen. Inefisiensi yang seperti ini menjadikan perusahaan AS sasaran pesaing asing yang menggunakan teknik produksi yang lebih canggih.
Sebagai akibat dari persaingan global yang baru, perusahaan harus membuat berbagai produk berkualitas tinggi yang dirancang sesuai pesanan dengan biaya yang sangat rendah. Tak pelak lagi, sesuatu harus berubah di lantai produksi untuk memungkinkan hal itu. Beberapa perkembangan besar telah secara radikal mengubah proses produksi di Amerika Serikat, menjadikan perusahaan-perusahaan AS lebih kompetitif: (1) manufaktur dan desain yang dibantu dengan komputer, (2) manufaktur yang fleksibel, (3) menufaktur yang ramping, dan (4) penyesuaian masa.
sekian postingan yang saya sampaikan. kurang lebihnya mohon maaf waasalamualaikum :)
Sumber buku : Pengantar Bisnis
Pengarang : Nickels - McHugh
Penerbit : Salemba 4
Tebal Buku : 592 Halaman
Kamis, 27 November 2014
Rabu, 26 November 2014
MENGAPA ORANG MENGAMBIL TANTANGAN
Mengambil resiko untuk memulai sebuah bisbis dapat menakutkan dan menggairahkan pada saat bersamaan. Seorang wirausahawan menggambarkannya sebagai hampir seperti melakukan bungee jumping. Anda mungkin takut, tetapi jika Anda melihat enam orang lain melakukannya dan mereka dapat bertahan hidup, Anda kemudian mampu melakukannya sendiri. Berikut ini adalah berapa alasan mengapa orang bersedia mengambil resiko untuk memulai sebuah bisnis.
Sumber buku : Pengantar Bisnis
Pengarang : Nickels - McHugh
Penerbit : Salemba 4
Tebal Buku : 592 Halaman
- kesempatan. Kesempatan untuk berbagi mimpi di Amerika merupakan daya tarik yang sangat besar. Banyak orang, termasuk mereka yang baru di negara ini, mungkin tidak mempunyai keterampilan yang dibutuhkan untuk bekerja dalam organisasi kompleks di masa sekarang. Akan tetapi, meraka mungkin memiliki inisiatif dan dorongan untuk bekerja dalam jam kerja panjang yang dituntut oleh kewirausahaan. Hal yang sama juga berlaku bagi banyak manajer korporasi yang meninggalkan jaminan kehidupan korporat (entah karena pilihan atau sebagai hasil dari perampingan korporat) untuk menjalankan bisnis mereka sendiri. Orang lainnya, termasuk semakin banyak orang dengan cacat tubuh, menemukan bahwa memulai bisnis mereka sendiri menawarkan lebih banyak kesempatan dibandingkan bekerja untuk orang lain.
- laba, Laba adalah alasan penting lainnya untuk menjadi seorang wirausahawan. Pada suatu waktu orang terkaya di Amerika adalah Sam Walton, wirausahawan yang memulai Wal-Mart. Sekarang orang terkaya di Amerika adalah Bill Gates, wirausahawan yang mendirikan Microsoft Corporation.
- kemerdekaan. Banyak wirausahawan tidak menikmati bekerja untuk orang lain. Banyak pengacara, sebagai contoh, tidak menyukai tekanan dan tuntutan dari firma hukum besar. Beberapa dari mereka telah menemukan kenikmatan dan kepuasan diri dalam memulai bisnis mereka sendiri.
- tantangan. Beberapa orang percaya bahwa wirausahawan adalah pecandu kesenangan yang tumbuh subur dengan mengambil risiko. Akan tetapi, Nancy Flexman dan Thomas Scanlan dalam buku mereka Running Your Own Business berpendapat bahwa wirausahawan mengambil risiko moderat yang telah diperhitungkan; mereka tidak hanya sekedar berjudi. Akan tetapi, secara umum , wirausahawan lebih mencari pencapaian dibandingkan kekuasaan.
Sumber buku : Pengantar Bisnis
Pengarang : Nickels - McHugh
Penerbit : Salemba 4
Tebal Buku : 592 Halaman
CARA KERJA PASAR BEBAS
iya, kembali lagi bersama saya. kali ini saya akan memposting tentang Cara Kerja Pasar Bebas. iya dimulai dari sekarang :) Sebuah pasar bebas adalah pasar dimana keputusan mengenai apa yang diproduksi dan dalam kuantitas berapa dibuat oleh pasar, yaitu, oleh pembeli dan penjual yang menegosiasikan harga untuk barang dan jasa. Anda, saya, dan konsumen lainnya di Amerika Serikat dan di negara pasar bebas lainnya mengirimkan sinyal untuk memberi tahu produsen apa yang harus dibuat,seberapa banyak, dalam warna apa, dan seterusnya. Kita melakukannya dengan memilih membeli (atau tidak membeli) produk dan jasa tertentu.
Sebagai contoh, jika semua dari kita memutuskan bahwa kita menginginkan T-shirt yang mendukung tim bisbol favorit kita, industri pakaian akan merespons dalam cara tertentu. (Bayangkan, sebagai contoh, apa yang terjadi ketika Chicago White Sox memenangkan World Series pada tahun 2005). Pabrikan dan peretail akan meningkatkan harga dari T-shirt tersebut karena mereka tahu orang-orang bersedia membayar lebih dibandingkan sebelumnya. Orang-orang dalam industri pakaian juga akan menyadari bahwa mereka bisa mendapatkan uang lebih banyak dengan membuat lebih banyak T-shirt White Sox. Jadi, mereka akan memiliki insentif untuk membayar pekerja untuk mulai bekerja lebih awal dan pulang lebih larut. Selanjutnya, jumlah perusahaan pakaian yang membuat T-shirt White Sox akan meningkat. Berapa banyak T-shirt yang mereka buat tergantung pada berapa banyak yang kita minta atau beli ditoko-toko. Harga dan kuantitasnya akan terus berubah seiring jumlah T-shirt yang kita beli berubah.
Proses yang sama terjadi pada sebagian besar produk lainnya. Harga memberi tahu produsen berapa banyak yang harus diproduksi. Sebagai akibatnya, jarang sekali terdapat kekurangan barang dalam jangka panjang di Amerika Serikat. Jika sesuatu diinginkan, tetapi tidak tersedia, harga cenderung meningkat, hingga seseorang mulai membuat produk tersebut labih banyak, menjual yang telah dimiliki, atau membuat substitusinya.
Sekian yang bisa saya sampaikan, kurang lebihnya mohon dimaafkan. kekurangan hanya milik saya dan kelebihan hanyalah milik tuhan. wassalam :)
Sumber buku : Pengantar Bisnis
Pengarang : Nickels - McHugh
Penerbit : Salemba 4
Tebal Buku : 592 Halaman
Sebagai contoh, jika semua dari kita memutuskan bahwa kita menginginkan T-shirt yang mendukung tim bisbol favorit kita, industri pakaian akan merespons dalam cara tertentu. (Bayangkan, sebagai contoh, apa yang terjadi ketika Chicago White Sox memenangkan World Series pada tahun 2005). Pabrikan dan peretail akan meningkatkan harga dari T-shirt tersebut karena mereka tahu orang-orang bersedia membayar lebih dibandingkan sebelumnya. Orang-orang dalam industri pakaian juga akan menyadari bahwa mereka bisa mendapatkan uang lebih banyak dengan membuat lebih banyak T-shirt White Sox. Jadi, mereka akan memiliki insentif untuk membayar pekerja untuk mulai bekerja lebih awal dan pulang lebih larut. Selanjutnya, jumlah perusahaan pakaian yang membuat T-shirt White Sox akan meningkat. Berapa banyak T-shirt yang mereka buat tergantung pada berapa banyak yang kita minta atau beli ditoko-toko. Harga dan kuantitasnya akan terus berubah seiring jumlah T-shirt yang kita beli berubah.
Proses yang sama terjadi pada sebagian besar produk lainnya. Harga memberi tahu produsen berapa banyak yang harus diproduksi. Sebagai akibatnya, jarang sekali terdapat kekurangan barang dalam jangka panjang di Amerika Serikat. Jika sesuatu diinginkan, tetapi tidak tersedia, harga cenderung meningkat, hingga seseorang mulai membuat produk tersebut labih banyak, menjual yang telah dimiliki, atau membuat substitusinya.
Sekian yang bisa saya sampaikan, kurang lebihnya mohon dimaafkan. kekurangan hanya milik saya dan kelebihan hanyalah milik tuhan. wassalam :)
Sumber buku : Pengantar Bisnis
Pengarang : Nickels - McHugh
Penerbit : Salemba 4
Tebal Buku : 592 Halaman
MENGELOLA BISNIS SECARA ETIS dan BERTANGGUNG JAWAB
Etika organisasional dimulai dari puncak. Etika adalah sesuatu yang ditangkap dan bukan dikatakan. Maksudnya, orang mengetahui standar dan nilai mereka dari mengamati apa yang dilakukan orang lain, bukan dari mendengarkan apa yang mereka katakan. Hal ini terjadi dalam bisnis dan di rumah. Kepemimpinan dan contoh dari manajer puncak yang kuat dapat membantu menanamkan nilai korporat dalam karyawannya. Mayoritas CEO yang disurvei akhir-akhir ini mengaitkan kelakuan karyawan yang tidak etis dengan kegagalan kepemimpinan organisasi dalam menetapkan standar dan kultur etis.
Sabtu, 01 November 2014
Menanggapi Berbagai Pemangku Kepentingan dalam Bisnis
Pemangku kepentingan (stakeholders)
adalah semua orang yang mungkin memperoleh keuntungan atau kerugian
dari kebijakan-kebijakan dan aktivitas-aktivitas suatu perusahaan.
Pemangku kepentingan meliputi pelanggan, karyawan, pemegang saham,
pemasok, diler, bankir, masyarakat sekitar (contohnya, kelompok-kelompok
kepentingan dalam komunitas), pemerhati lingkungan, dan pimpinan
pemerintahan terpilih. Seluruh kelompok ini dipengaruhi oleh
produk-produk, kebijakan-kebijakan, dan praktik-praktik bisnis, dan
kepentingan mereka harus diperhatikan.
Tantangan abad ke-21 adalah bagaimana organisasi dapat menyeimbangkan,
sebisa mungkin, kebutuhan dari setiap pemangku kepentingan. Contohnya,
kebutuhan perusahaan untuk menghasilkan laba harus diseimbangkan dengan
kebutuhan karyawan akan pendapatan yang mencukupi. Kebutuhan untuk dapat
bersaing mungkin mengharuskan outsourcing pekerjaan ke
negara-negara lain, tetapi hal ini mungkin mendatangkan kerugian besar
bagi masyarakat karena banyak pekerjaan yang hilang. Pengontrakan keluar (outsourcing)
berarti mengontrak perusahaan lain (sering kali di negara lain) untuk
melakukan beberapa atau seluruh fungsi dari satu perusahaan (contohnya
produksi atau akuntansi). Pengontrakan keluar telah mendatangkan
konsekuensi-konsekuensi serius di negara-negara bagian di mana banyak
pekerjaan hilang diambil pesaing-pesaing negara lain. Perusahaan telah
beralih dari pengontrakan keluar pekerjaan-pekerjaan produksi ke
pengontrakan keluar penelitian dan pengembangan dan fungsi-fungsi
perancangan. Pengontrakan keluar seperti ini mungkin dapat terbukti
merusak bagi perusahaan-perusahaan yang melakukannya karena perusahaan
asing yang menerima pekerjaan pengontrakan keluar ini nantinya dapat
menggunakan informasi yang ada untuk menghasilkan produknya sendiri yang
akan menjadi pesaing.
Sisi lain dari masalah ini adalah insourcing.
Banyak perusahaan yang mendirikan fasilitas perancangan dan produksi di
Amerika Serikat. Contohnya, Hyundai melakukan pekerjaan perancangan dan
rekayasa di Detroit dan memproduksi mobil-mobilnya di Montgomery,
Alabama. Honda dan Toyota telah memproduksi mobil di Amerika Serikat
selama bertahun-tahun. Insourcing seperti ini menciptakan banyak pekerjaan baru, dan membantu untuk menghapus jumlah pekerjaan yang di-outsource.
Hal tersebut merupakan hal yang sah untuk melakukan pengontrakan
keluar, tetapi apakah ini merupakan yang tebaik untuk seluruh pemangku
kepentingan, termasuk para pekerja? Para pemimpin bisnis harus mengambil
keputusan berdasarkan pada seluruh faktor, termasuk kebutuhan
menghasilkan laba. Sebagaimana dapat anda lihat, menyenangkan seluruh
pemangku kepentingan tidaklah mudah dan memerlukan timbal balik yang
tidak selalu menyenangkan bagi salah satu pemangku kepentingan atau yang
lainnya.
Kesimpulan dari saya, pemangku kepentingan orang-orang yang melakukan kegiatan ekonomi di dalam suatu perusahaan. Pengontrakan keluar adalah melakukan kerjasama dengan perusahaan lain untuk mencapai kesejahteran bersama.
Terima kasih, semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian semua. :)
Terima kasih, semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian semua. :)
Sumber : BUKU PENGANTAR BISNIS
Penulis : Nickels
Penerbit : Salemba Empat
Tahun Terbit : 2009
Tebal Buku : 592 Halaman
Bisnis Meningkatkan Standar Kehidupan dan Kualitas Hidup
Pengusaha seperti Sam Walton (Wal-Mart) dan Bill Gates (Microsoft)
tidak hanya menjadikan diri mereka kaya raya dengan memulai bisnis yang
sukses, mereka juga menyediakan lapangan pekerjaan bagi orang lain.
Wal-Mart saat ini merupakan pemberi kerja swasta terbesar di Amerika
Serikat. Karyawan-karyawan membayar pajak yang digunakan pemerintah
negara bagian dan masyarakat lokal untuk membangun rumah sakit-rumah
sakit, sekolah-sekolah, taman-taman bermain dan fasilitas-fasilitas
lainnya. pajak juga digunakan untuk membantu menjaga kebersihan
lingkungan dan membantu orang-orang yang memperlukan.
Perusahaan-perusahaan membayar pajak kepada pemerintah negara bagian dan
masyarakat lokal. Uang tersebut dapat digunakan untuk sekolah,
perpustakaan, rumah sakit, dan fasilitas-fasilitas lain yang sejenis.
Dengan demikiain, kekayaan yang dihasilkan bisnis dan pajak yang mereka
bayarkan dapat membantu semua orang dalam komunitasnya.
Perusahaan-perusahaan yang dimiliki suatu bangsa merupakan bagian dari
satu sistem perekonomian yang memberi sumbangan pada standar kehidupan
dan kualitas hidup bagi setiap orang di negara tersebut.
Istilah standar kehidupan (standard of living)
merujuk pada jumlah barang dan jasa yang dapat dibeli orang dengan uang
yang mereka miliki. Contohnya, Amerika Serikat memiliki salah satu
standar kehidupan yang paling tinggi di dunia, walaupun beberapa pekerja
di negara-negara lainnya, seperti Jerman dan Jepang mungkin memperoleh
upah yang lebih tinggi setiap jam. Bagaimana ini dapat terjadi?
Harga-harga untuk barang dan jasa di Jerman dan Jepang lebih tinggi
dibandingkan dengan di Amerika Serikat, sehingga apa yang dapat dibeli
seseorang di negara-negara tersebut lebih sedikit dari apa yang dapat
dibeli seseorang di Amerika Serikat dengan jumlah uang yang sama.
Contohnya, sebotol bir di Jepang harganya $7 mungkin di Amerika Serikat
harganya kurang dari $1. Satu pon beras mungkin lima kali lebih mahal di
Jepang daripada di Amerika Serikat. Sering kali, alasan-alasan mengapa
harga barang di suatu negara lebih tinggi dari di negara lain adalah
pajak yang lebih tinggi dan peraturan pemerintah yang lebih ketat.
Menentukan tingkat pajak dan regulasi yang tepat merupakan suatu langkah
penting dalam menjadikan sebuah negara (atau sebuah kota) makmur. Kita
akan membahas masalah ini lebih dalam di bab 2. Pada titik ini, cukuplah
untuk memahami bahwa Amerika Serikat memiliki standar kehidupan yang
tinggi terutama karena kekayaan yang diciptakan oleh
perusahaan-perusahaannya.
Istilah kualitas kehidupan (quality of life)
merujuk pada kesejahteraan suatu masyarakat secara umum dalam hal
kebebasan berpolitik, lingkungan hidup alami yang bersih, berpendidikan,
perawatan kesehatan, keamanan, waktu ulang, dan segala sesuatu yang
menuju pada kepuasan dan kesenangan. Hal ini merupakan kesenangan yang
diberikan hidup yang lebih dari sekedar kepemilikan barang. Menjaga
kwalitas hidup yang tinggi memerlukan usaha terpadu dari
perusahaan-perusahaan, organisasi-organisasi nirlaba, instansi-instansi
pemerintah. Semakin banyak uang yang dihasilkan bisnis, semakin banyak
potensi tersedia untuk meningkatkan kwalitas hidup bagi setiap orang.
standar kehidupan
standar kehidupan
Kesimpulan dari saya, bisnis dapat meningkatkan Standar kehidupan dan kualitas kehidupan serta memberikan kekayaan dan memberikan lapangan pekerjaan bagi orang lain
Terima kasih, semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian semua. :)
Sumber : BUKU PENGANTAR BISNIS
Penulis : Nickels
Penerbit : Salemba Empat
Tahun Terbit : 2009
Tebal Buku : 592 Halaman
Menyesuaikan Risiko dengan Laba
Laba, ingatlah adalah jumlah uang yang diperoleh sebuah bisnis selain dari jumlah yang dikeluarkan untuk gaji dan biaya-biaya lainnya. Contohnya, jika Anda akan memulai sebuah bisnis menjual hot dog dalam musim panas, Anda akan harus membayar sewa kereta, hot dog,
dan bahan-bahan lainnya, dan seseorang yang menjalankan kereta saat
Anda tidak berada di tempat. Setelah Anda membayar pegawai dan diri Anda
sendiri, membayar makanan dan bahan-bahan yang Anda gunakan, membayar
sewa kereta, dan membayar pajak-pajak Anda, jumlah uang yang tersisa
adalah laba. Ingatlah bahwa laba adalah selain dari jumlah uang yang
Anda bayarkan kepada diri Anda sendiri dalam bentuk gaji. Anda dapat
menggunakan laba yang Anda hasilkan untuk menyewa atau membeli kereta
kedua dan mempekerjakan pegawai-pegawai lain. Setelah beberapa musim
panas, Anda mungkin akan memiliki satu lusin kereta dan mempekerjakan
lusinan karyawan.
Pendapatan (revenue) adalah jumlah total uang yang didapat sebuah bisnis dalam satu periode tertentu dengan menjual barang dan jasa. Suatu kerugian (loss)
terjadi saat biaya-biaya sebuah bisnis melebihi pendapatannya. Jika
sebuah bisnis mengalami kerugian dengan berjalannya waktu, maka bisnis
tersebut akan harus ditutup yang menyebabkan karyawan-karyawannya
kehilangan pekerjaan. Nyatanya, sekitar 80,000 bisnis di Amerika Serikat
ditutup setiap tahunnya. Beberapa pemilik menutup bisnisnya untuk
memulai bisnis lain atau untuk pensiun. Walaupun penutupan seperti itu
bukanlah kegagalan, hal itu sering kali dilaporkan dalam data statistik
sebagai kegagalan.
Memulai sebuah bisnis melibatkan risiko. Risiko (risk)
adalah peluang seorang pengusaha kehilangan waktu dan uang dalam sebuah
bisnis yang mungkin nantinya terbukti tidak menguntungkan. Bahkan, di
antara perusahaan-perusahaan yang memperoleh laba, tidak seluruhnya
menghasilkan jumlah yang sama. Perusahaan-perusahaan yang mengambil
risiko terbesar mungkin menghasilkan laba terbanyak. Ada banyak jenis
risiko yang terlibat, contohnya, dalam pembuatan sebuah jenis mobil
baru. Serupa dengan itu, mungkin ada risiko tambahan yang berlibat dalam
pembukaan sebuah bisnis di tengah kota karena asuransi dan biaya-biaya
tanah di sana biasanya labih tinggi dibandingkan dengan wilayah
pinggiran, tetapi peluang memperoleh laba besar di tengah kota juga
bagus karena sering kali jumlah pesaingnya lebih sedikit dibandingkan
dengan wilayah lainnya.
Kesimpulan dari saya, Pendapatan adalah suatu hasil yang kita dapat dari bisnis apabila berhasil melakukan penjualan. Kerugian adalah dimana beban kita jauh lebih besar dari pendapatan yang kita peroleh. Risiko adalah suatu tantangan yang harus diterima dalam berbisnis.
Terima kasih, semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian semua. :)
Sumber : BUKU PENGANTAR BISNIS
Penulis : Nickels
Penerbit : Salemba Empat
Tahun Terbit : 2009
Tebal Buku : 592 Halaman
BISNIS DAN KEWIRAUSAHAAN: PENDAPATAN, LABA, DAN KERUGIAN
Michele Hoskins hanyalah satu dari ribuan orang yang telah belajar bahwa salah satu cara terbaik untuk mencapai keberhasilan di Amerika Serikat, atau hampir diseluruh dunia, adalah dengan memulai sebuah usaha. Usaha atau bisnis (business) adalah aktivitas apa pun yang berusaha untuk menyediakan barang dan jasa kepada pihak-pihak lain saat mengoperasikannya untuk mencapai laba. Laba (profit) adalah jumlah uang yang diperoleh sebuah bisnis selain dari jumlah yang dikeluarkan untuk gaji dan biaya-biaya lainnya. Karena tidak semua bisnis berhasil mecetak keuntungan, memulai sebuah bisnis dapat menjadi hal yang beresiko. Seorang pengusaha (entrepreneur) adalah orang yang mempertaruhkan waktu dan uang untuk memulai dan mengelola sebuah bisnis.
Bisnis menyediakan peluang bagi banyak orang untuk menjadi kaya. Sam Walton dari Wal-Mart memulai usahanya dengan membuka sebuah toko di Arkansas dan dengan berjalannya waktu, ia menjadi orang terkaya di Amerika; pewaris-pewarisnya kini memiliki miliaran dolar. Bill Gates memulai Microsoft dan kini merupakan orang terkaya di dunia. Majalah Forbes melaporkan bahwa paling tidak ada 793 miliarder di lebih dari 40 negara berbeda. Mungkin suatu hari Anda akan menjadi salah satu dari mereka jika Anda memulai bisnis Anda sendiri.
Bisnis tidak hanya menghasilkan uang untuk pengusaha. Bisnis menyediakan bagi kita semua kebutuhan hidup, seperti makanan, pakaian, rumah, perawatan kesehatan, dan transportasi juga barang-barang dan jasa-jasa lainnya yang membuat kehidupan kita lebih mudah dan lebih baik.Kesimpulan dari saya, Usaha atau bisnis adalah suatu kegiatan yang dilakukan untuk mendapatkan laba yang tinggi dengan pengeluaran yang rendah.
Terima kasih, semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian semua. :)
Sumber : BUKU PENGANTAR BISNIS
Penulis : Nickels
Penerbit : Salemba Empat
Tahun Terbit : 2009
Tebal Buku : 592 Halaman
Langganan:
Postingan (Atom)